Pemkab Sragen Bakal Bangun 4 Perpustakaan

Sragen – Pemkab Sragen bakal membangun 4 perpustakaan yang ada di wilayah eks kawedenan di Kabupaten Sragen. Bupati Sragen Agus Fatchur Rahman mengatakan, keempat perpustakaan itu bakal melengkapi keberadaan perpustakaan yang telah ada, Kantor Perpustakaan Daerah (Perpusda) Sragen.


“Ada empat perpustaakaan yang dibangun, gedungnya nanti bagus, memiliki pendingin udara dan koleksi bukunya juga banyak,” kata Bupati Agus kepada wartawan di pendopo Sumanegaran Rumah Dinas Bupati Sragen, belum lama ini.


Empat perpustakaan itu berada di Gemolong untuk eks Kawedanan Gemolong, eks Kawedanan Masaran, Tangen dan Gondang.


Agus mengatakan, dengan memiliki perpustakaan yang representatif maka diharapkan masyarakat akan rajin datang dan senang membaca. Karena dengan membaca, selain menambah ilmu dan pengetahuan, juga akan membentuk karakter seseorang.


“Masyarakat Sragen harus sehat, pintar dan berkarakter,” tegasnya.


Seperti diberitakan Timlo.Net sebelumnya, Kantor Perpusda Kabupaten Sragen belum lama ini mendapat penghargaan sebagai perpustakaan umum kabupaten yang sukses melakukan “Positive Deviance” atau penyimpangan positif dalam melakukan advokasi, layanan komputer dan internet, serta layanan kepada masyarakat. Penghargaan ini diberikan Coca Cola Foundation Indonesia dalam Program Perpuseru Indonesia yang sudah berjalan sejak tahun 2012.


Perpusda Sragen memiliki koleksi lebih dari 60 ribu buku, belum termasuk majalah dan karya ilmiah lainnya. Selain itu juga memiliki Broadband Learning Center (BLC), hasil kerjasama PT Telkom dan Pemkab Sragen yang dimanfaatkan untuk pelatihan teknologi informasi merupakan poin tersendiri dalam layanan komputer dan internet. Selain itu, aneka pelatihan yang digelar perpustakaan untuk komunitas wirausaha, perempuan, dan remaja adalah bukti adanya peningkatanan layanan kepada masyarakat.


Sumber: timlo.net

Comments