Jakarta - Berperan sebagai Patricia di film Manusia Setengah Salmon yang diadaptasi dari buku dengan judul yang sama, artis Kimberly Ryder rupanya belum sempat membaca buku best seller karya Raditya Dika tersebut.
Meski begitu, Kimi (panggilan Kimberly Ryder) mengaku, tidak mengalami kesulitan memerankan karakter sebagai kekasih Raditya Dika.
"Kebetulan belum sempat baca buku-bukunya Kak Dika, tapi karakter Patricia yang aku perankan ini sedikit dibedakan sih dengan bukunya. Jadi aku tinggal tanya-tanya saja ke sutradara dan Kak Dika," kata Kimi saat ditemui di premier film Manusia Setengah Salmon di Jakarta, Selasa (1/10) malam.
Kimi sendiri mengaku juga menyukai buku-buku fiksi, khususnya dalam bahasa Inggris. "Aku suka cerita-cerita yang fantasi, misalnya buku Harry Potter. Karena suka, aku bisa menyelesaikan membaca buku setebal itu dalam waktu tiga hari," ujar dia.
Namun diakui artis kelahiran Jakarta, 6 Agustus 1993 ini, hadirnya teknologi yang semakin canggih membuat minat bacanya sedikit berkurang.
"Sekarang ini kalau lagi santai lebih senang mainin gadget ketimbang baca buku. Kayaknya sudah sebulan lebih belum sempat baca-baca lagi," akunya.
Sumber: beritasatu.com
Comments
Post a Comment