BCA Dukung Pengembangan Perpustakaan Digital

[caption id="" align="alignnone" width="500"] Penyerahan simbolis beasiswa bagi pelajar SMAN 1 Karangmojo. (Foto:Tomi Sujatmiko)[/caption]

WONOSARI, PT Bank Central Asia (BCA) Tbk menyerahkan tujuh komputer dan satu LCD proyektor untuk pengembangan perpustakaan  yang didukung teknologi digital di SMA Negeri 1 Karangmojo, Kabupaten Gunungkidul. Perseroan juga memberikan beasiswa satu tahun untuk tiga lulusan terbaik dari sekolah ini, Jumat (25/10/2013).


Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Komisaris BCA, Cyrillus Harinowo dan didampingi Kepala Sub Divisi Kegiatan Sosial BCA Sapto Rachmadi dan Kepala SMA Negeri 1 Karangmojo  Drs. Aji Pramono, M.Pd.


Sapto Rachmadi menjelaskan kegiatan Sosial BCA menyebutkan  semua program ini dibiayai dari dana CSR perusahaan dalam lingkup Bakti BCA sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat dan dunia pendidikan.


Sapto menjelaskan sampai saat ini perseroan sudah memberikan beasiswa sebesar Rp4 miliar bagi para lulusan terbaik di 14 universitas di tanah air. Kegiatan ini untuk memberi kesempatan bagi pelajar berprestasi untuk melanjutkan pendidikan. Selain itu memberi dorongan bagi pelajar untuk meraih cita-citanya setinggi mungkin


"Kedepannya BCA akan terus melakukan beragam kegiatan positif sebagai kontribusinya terhadap masyarakat baik dalam bidang kesehatan, sosial, budaya maupun lingkungan hidup,” paparnya.


Sebelumnya kegiatan Bakti BCA yang sudah dilakukan adalah Pelepasliaran Orangutan bekerjasama dengan Yayasan BOSF, melakukan Operasi Katarak di berbagai daerah yaitu Lahat (Sumatera Selatan) - Sangihe (Sulawesi Utara) - Sanggau (Kalimantan Barat), mendukung budaya Wayang Indonesia dalam event internasional Bali Puppetry Festival & Seminar 2013 dan Wayang World Puppet Carnival.


Sumber: krjogja.com

Comments